Cara Memasang Saklar Lampu Dengan Aman, Knew It?

 

Perhatikanlah instalasi saklar lampu yang benar dan aman

Hai gaes, siapa diantara kalian yang pernah kesetrum saat mengganti lampu di rumah? Gue harap sih gak ada ya, gue sendiri juga belum pernah kesetrum dalam kasus copot-pasang lampu, tapi dalam kasus lain, lumayan sering. Ahaha.

 

Namun demikian, gue pernah menyaksikan orang kesetrum saat melepas lampu, padahal saklar lampunya sudah dimatikan. Sukurnya tidak berdampak fatal. Kira-kira mengapa masalah seperti itu dapat terjadi? Dalam postingan kali ini gue ingin membahas cara memasang saklar lampu dengan aman, yang dapat mencegah terjadinya musibah tersengat listrik pada kita dan keluarga kita saat mengganti lampu di rumah.

 

Pada dasarnya, saat kita memasang atau mencopot lampu, sengatan listrik dapat terjadi bila masih ada tegangan listrik pada fitting lampu, dan baik secara tidak sengaja maupun sengaja karena tidak tahu dampaknya, kita memegang bagian aluminium atau metal pada lampu tersebut. Maka dari itu, demi keamanan, bagi orang awam sebaiknya pasang-copot lampu dilakukan dalam kondisi saklar off. Namun demikian, bisa saja meski sudah mematikan saklar lampu, ternyata masih ada tegangan listrik di dalam fitting lampu. Bagaimana hal ini dapat terjadi? Mari kita lihat contoh gambar berikut ini.

 

Pemasangan saklar pada jalur netral

Gambar rangkaian saklar lampu di atas menunjukan bahwa lampu disuplai tegangan PLN 220 VAC, 50 Hz, dengan kabel hitam sebagai jalur phase (tegangan positif) dan kabel biru sebagai jalur netralnya. Bila saklar dipasang pada jalur netral (memutus dan menyambungkan kabel netral) seperti gambar diatas, secara fungsi memang akan bekerja dengan baik dan normal. Akan tetapi, baik saklar dalam kondisi on maupun kondisi off, bagian aluminium lampu selalu dalam kondisi memiliki tegangan listrik selama ia masih menempel pada fitting lampunya. Hal ini lah yang menyebabkan kita dapat kesetrum saat tanpa sengaja menyentuh bagian tersebut. Instalasi seperti ini sering dilakukan oleh orang awam. Padahal rangkaian seperti itu sangat tidak boleh untuk dilakukan.

 

Kemudian, kemungkinan lain instalasi saklar lampu yang dilakukan oleh orang awam adalah seperti gambar berikut ini.

 

Pemasangan saklar pada jalur negatif dan konek ke aluminium fitting lampu

Rangkaian tersebut mirip seperti contoh sebelumnya, yaitu saklar dipasang pada jalur netral, namun pada rangkaian ini sedikit lebih baik karena kabel phase disambungkan ke elektroda bagian dalam lampu, dimana bagian ini sangat rendah resiko tersentuh saat melakukan copot-pasang lampu. Namun demikian, rangkaian ini juga bukanlah cara memasang saklar lampu yang cukup baik, karena menyebabkan bagian elektroda dalam fitting selalu bertegangan.

 

Dari kedua contoh pemasangan saklar lampu yang salah di atas, maka seharusnya pemasangan saklar lampu adalah pada jalur phase, alias jalur yang memiliki tegangan listrik. Sehingga, saat saklar on, tegangan masuk menyuplai lampu dengan baik, dan sebaliknya saat saklar dalam kondisi off, tegangan berhenti sampai di saklar dan tidak sampai pada komponen fitting lampu. Dengan cara ini, ketika saklar off, tidak mungkin orang kesetrum meskipun dengan sengaja memasukan jarinya ke dalam fitting lampu. Berikut adalah gambar rangkaian saklar lampu yang baik dan aman.

 

Instalasi saklar lampu yang aman, opsi 1

Instalasi saklar lampu yang aman, opsi 2

Dari kedua opsi diatas, keduanya memang aman, tapi gue pribadi merekomendasikan opsi pertama dibandingkan opsi kedua, karena pada dasarnya kita perlu menempatkan bagian bertegangan pada posisi yang lebih dalam, sehingga kemungkinan tersentuh oleh manusia jauh lebih kecil.

 

Nah sobat, demikian cara memasang saklar lampu dengan aman dan benar. Memang bagi para praktisi elektrikal, hal ini sudah menjadi standard umum, namun, berhubung saklar cenderung dianggap instalasinya mudah, dalam pengerjaannya kerap kali orang awam atau yang basicnya kuli bangunan, melakukan instalasi saklar pada rumah-rumah. Sehingga kemungkinan kesalahan prosedur keamanan tersebut sering terjadi. Silahkan tinggalkan komentar kalian untuk berbagi pengalaman dan melengkapi diskusi topik kali ini.

 

Penulis : ER


0 Response to "Cara Memasang Saklar Lampu Dengan Aman, Knew It?"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel